Saturday, January 29, 2011

Selamat Datang

Selamat datang di blog Mawale Tour
Watu Tiwa' Toar-Lumimuut 


“The Beautiful Land Minahasa” 

       Pesona alam Minahasa yang eksotik benar-benar sebuah daya tarik tersendiri bagi tanah ini. Lukisan alam karya Empung Wailan Wangko yang tergores mulai dari wilayah pegunungan hingga pesisir pantai, benar-benar tak sanggup dilukiskan dengan kata-kata.
Lebih dari itu, Tanah Minahasa menyimpan ribuan situs bersejarah peninggalan Minahasa Purbakala, Minahasa Zaman Spanyol, Portugis, Belanda hingga zaman Jepang. Mata takkan berkedip menyaksikannya, jantung akan berdebar saat menelusurinya, sejuta kekaguman kan terbersit dalam kalbu tatkala jari menyentuhnya dan telinga akan dimanjakan dengan kisah-kisah menarik di balik situs-situs tersebut. Bagi yang suka tantangan, Kuliner ekstrim khas Minahasa barangkali akan menjadi sebuah pelengkap.
        Mawale adalah bahasa Minahasa yang memiliki kata dasar Wale yang berarti rumah. Awalan ma pada kata ini kemudian mengubah artinya menjadi “Kembali ke Rumah” atau “Membangun Rumah”. Filosofi inilah yang menjadi spirit bagi sejumlah Tou Muda Minahasa untuk melakukan penelusuran sejarah Minahasa melalui situs-situs budaya yang ada di Minahasa. Pengalaman luar biasa yang telah mereka alami, akan mereka bagikan buat anda melalui Mawale Tour. Bagi Tou Minahasa perantauan yang benar-benar ingin menjawab rindu kampung halaman, Mawale Tour siap menfasilitasinya.
        Mawale Tour siap menjadi kendaraan bagi anda yang ingin menikmati keindahan alam Tanah Minahasa sekaligus belajar tentang Sejarah Minahasa. Karena itu, anda akan ditemani Tour Guide profesional yang bukan hanya mengenal jalan menuju situs-situs sejarah budaya di Minahasa tapi juga peneliti-peneliti sejarah budaya Minahasa yang memahami benar keberadaan kisah di balik situs-situs tersebut.
        So, jangan menunda kesempatan menikmati keindahan Tanah Minahasa. Mari jo datang dan Mawale Tour siap menjadi teman terbaik bagi petualangan anda !



Pepatah Tua Tiongkok
”Budaya Jatidiri suatu bangsa, ibarat akar utama pohon besar yang memberi hidup kepada seluruh pohon itu. Sekuat atau sebesar apapun pohon itu, bila akar utamanya membusuk, pohon itu akan mati dan tumbang. Demikianpun suatu bangsa, sekalipun bangsa itu sangat modern dan kaya, bila tidak menjaga warisan budaya jatidirinya, maka bangsa itu akan kolaps dan lenyap”



Setiap bangsa yang ingin mempertahankan jati dirinya, harus menghargai warisan suci tradisi dan budaya dari para leluhurnya; Kita (bangsa Minahasa) harus memelihara dan mempertahankan tradisi dan budaya bangsa Minahasa dengan segenap kemampuan dan semangat, karena semangat itu sendiri tidak lain mengandung tradisi dan budaya Minahasa.   
(Dr. Sam Ratulangi: Fikiran - 31 Mei 1930)


Tour Guide : 

Meidy Tinangon, M.Si. (Ketua Gerakan Minahasa Muda (GMM), Pemimpin Redaksi MajalahWaleta Minahasa, Dosen MIPA UKIT)
Rikson Karundeng, M.Teol. (Jurnalis, Dosen Fakultas Teologi UKIT, Aktifis Mawale Movement dan Gerakan Minahasa Muda) 
Angga Ludfine, S.Pd. (Penulis Sastra, Praktisi Pendidikan, Aktifis Mawale Movement)
DR. Ivan Kaunang, M.Hum. (Sejarawan, Penulis Buku, Direktur Eksekutif Institut Kajian Budaya Minahasa (IKBM), Dosen Fakutas Sastra Unsrat dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata Manado (STIEPAR))  
Denni Pinontoan, M.Teol. (Jurnalis, Penulis Buku, Dosen Fakultas Teologi UKIT, Aktifis Mawale Movement)
Greenhill Weol, SS. (Sastrawan, Budayawan Muda Minahasa, Direktor Mawale Cultural Center, Admin sejumlah Situs Sejarah, Seni, Budaya Minahasa)  
Bodewyn Talumewo (Sejarawan Muda Minahasa, Aktifis Mawale Movement)
Riane Elean, S.Th., S.Sos., M.Si (Akademisi, Aktifis Mawale Movement)
Candra Rooroh  (Koordinator Treman Muda, Aktifis Mawale Movement)
Fredy Wowor, SS (Sastrawan, Budayawan Muda Minahasa, Aktifis Mawale Movement)
Sofyan Yosadi, SH. (Penulis Buku, Sekretaris Istitut Kajian Budaya Minahasa (IKBM).)
Christofel Manopo., SS. (Pekerja Seni, Aktifis Mawale Movement)
Frisky Tandayu  (Ketua Pinawetengan Muda, Aktifis Mawale Movement)
Erny Jacob, SE. (Aktifis Mawale Movement)
Christian Rinto Taroreh  (Parapsikolog, Peneliti Situs Budaya Minahasa, Aktifis Mawale Movement)


Jika anda ingin memulai petualangan anda di Tanah Minahasa, hubungi kami MAWALE TOUR.  
Contact Person :
Rikson Karundeng, 085240037665
Denni Pinontoan, 085240066189
Meidy Tinangon, 08124420964
Greenhill Weol, 085240345999


3 comments:

Unknown said...

so mantap.....promo jow.....

JoyChKumaat said...

ada brapa lokasi dang tu OPO MAMARIMBING? kita interest mo bekeng riset khususnya penyebaran lokasi2 waruga yg ada di Sulut (Minahasa) Thx

Fiane Mandagi said...

Tambahkan lg sejara minahasa, dan cerita2 pejuang zaman dl.
Misalnya cerita mengenai tololiu, cerita perkelahian antara tumalun dan pareipei, shiow kurur dll......
Cerita mengenai sejarah toar lumimuut yg sdh byk versi, ada yg tau cerita sebenarnya bgmn ?

Post a Comment

 
Powered by Blogger